Selasa, 11 Desember 2007

SUMBER DAYA DAN TEKNOLOGI DALAM PENDIDIKAN

by yuliana sri-marti
--suara hati seorang guru
Arah perkembangan pendidikan saat ini sangat fleksibel dan berkembang pesat dalam mengikuti perkembangan jaman. Perkembangan yang mengarah pada kemajuan teknologi sangat terasa pada sekolah-sekolah yang berada di kota besar.


Dengan majunya teknologi secara tidak di sadari menimbulkan persaingan antar sekolah. Bentuk persaingan yang nampak terlihat pada penyediaan fasilitas sekolah seperti kurikulum yang berbasis internasional, Engglish day, fasilitas LCD disemua ruangan dan dilengkapi AC, Sound yang terpusat dari central, akses internet gratis dengan fasilitas WIFI, Komputerisasi untuk memudahkan bagi para guru dan karyawan guna mendata siswa, Memiliki website untuk memudahkan siswa melihat kegiatan dan aktivitas sekolah dari jarak jauh, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Penyediaan fasilitas sekolah bertujuan untuk membuat daya tarik bagi masyarakat, dan diharapkan masyarakat kalangan ekonomi menegah ke atas menyekolahkan putra-putrinya di sekolah yang bersangkutan.

Semakin lengkap fasilitas yang dimiliki sekolah, semakin tinggi biaya pendidikan, dengan demikian semakinmeningkat gangsi dan status sosial seseorang. tidak bisa dipungkiri bahwa sekolah yang elit dan mahalhanya diperuntukkan bagi siswa yang memiliki uangbanyak.

Saat ini Sekolah bukan lagi sebagai lembaga pendidikyang mengutamakan tugas dan pelayanan melainkanberubah arah menjadi ajang bisnis/poliotik bagi sebuahlembaga untuk mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda bagi pihak-pihak tertentu.

Keuntungan sepihak terlihat dari kesejahteraan para karyawan yang ada disebuah lembaga, walau sudah mengabdi dalam waktu relatif lama namun kesejahteraan para guru dan karyawan berada pada taraf ekonomi menengah ke bawah.

Dengan demikian kualitas SDM yang ada dalam suatu lembaga menjadi sebuah pertanyaan, sering kali sekolah-sekolah besar takut kehilangan murid sehingga menghalkan segala cara, untuk mempertahankan mereka.

Dan sangat disayangkan sekolah yang notabennya favorit, elit dan memiliki nama besar, tetapi memelihara Sumber daya yang rendah dan tidak berkualitas. Dengan demikian output bisa diprediksi. Supaya suatu sekolah bisa dikatakan maju dan bisa bersaing dengan sekolah yang bertaraf internasional, maka harus ada keseimbangan antara fasilitas dan kualitas.

Dengan demikian Sumber Daya yang ada harus dibina dan disiapkan untuk bersaing secara global, meningkatkan kesejahteraan guru dan karyawan, proses belajar-mengajar dengan menggunakan bahasa asing(Inggris/Mandarin).

Selain itu, untuk menghasilkan prodak yang berkualitas, sekolah juga harus menyeimbangkan kemampuan kognitif dengan nilai-nilai kemaunisaan (Etika, Moral, Spiritial, dan personal) guna membentuk karakteristik siswa.

Dengan output yang berkualitas, maka sewajarnyalah sekolah tersebut dipandang favorit dan bergengsi. untuk para generasi muda diharapkan sebelum terjun ke dunia kerja, harus benar-benar mempersiapkan diri dengan bekal ilmu (Pedagogi) yang matang dan keterampilan yang memadai dengan demikian kita baru bisa mempertahankan harga diri dan memiliki daya jualyang tinggi.

Para generasi muda, selamat Berjuang....!!!

2 komentar:

endi's blog mengatakan...

pendidikan tidak hanya mengelola sisi kognitif saja, tapi juga pembersayaan manusia. maka terobosan-terobosa seperti yang anda sampaikan, misalnya IT, sangat bermanfaat. lanjutkan.

pujangga78

pena digital mengatakan...

bravo
teruskan
lanjutkan
kita sudah ketinggalan menanfaatkan Hi-Tech dlm dunia pendidikan
jangan hanya jargon semata
just do it, tak ada yg lain

by koyyak